transparent navbar
Percayakan pencarian hunian impian Anda kepada agen properti ahli. Temukan layanan penuh perhatian, opsi hunian terbaik, dan bimbingan profesional dalam setiap langkah.

admin seo | 13 June 2023

Tips Pilih Agen Properti Terbaik dan Terpercaya di Indonesia

Memiliki rumah pribadi idaman merupakan impian semua orang. Selain sebagai tempat bernaung, rumah juga merupakan investasi yang nilainya selalu bertambah seiring waktu.

Namun cara membeli rumah untuk sebagian orang dianggap hal yang rumit karena belum mengetahui hal-hal detail tentang transaksinya. Maka, memiliki referensi agen properti rumah sangat penting bagi Anda yang akan membeli, menjual, atau menyewakan rumah.

Biasanya, agen akan menawarkan layanan secara profesional untuk meningkatkan kepercayaan pelanggan agar terhindar dari segala bentuk penipuan. Selain itu, customer akan merasakan pengalaman jual beli maupun sewa rumah yang lebih mudah.

agen properti - ilustrasi agen 1

Apa itu Agen Properti?

Agen properti adalah perusahaan profesional berlisensi yang memberikan layanan perihal transaksi jual beli dan penyewaan properti. Fungsi agen properti mewakili proses transaksi dan jika proses tersebut berhasil, mereka mendapatkan fee yang harus dibayar sesuai perjanjian.

Peran agen properti adalah mengawasi setiap transaksi properti yang Anda jual, beli, maupun sewa melalui mereka. Selain itu, agen properti memastikan bahwa proses jual beli serta penyewaan sesuai standar hukum dan etika yang telah ditentukan.

Tugas mereka tergantung pada apakah agen tersebut bekerja untuk pembeli atau penjual. Jika agen bekerja untuk pembeli, maka mereka disebut sebagai agen pembeli. Sementara itu, agen yang bekerja untuk penjual bisa disebut sebagai agen listing.

Baca Juga: Panduan Lengkap Dalam Memilih Developer Perumahan 

Jenis-jenis Agen Properti

Jika ingin menggunakan jasa agen properti untuk menjual, membeli, atau sewa properti, sebaiknya Anda mengetahui dulu jenis-jenis agen properti untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.

Dua tipe agen properti yang lazim ditemukan adalah:

Agen Properti Formal atau Broker

Agen properti broker melakukan pekerjaan untuk membantu customer dalam hal membeli, menjual atau sewa menyewa properti. Selain itu, mereka mempunyai lisensi untuk bekerja mandiri atau mempekerjakan agen properti serupa di bawah naungan mereka.

Biasanya, agen broker adalah perusahaan agen yang sudah besar dan sudah berdiri sejak lama.

Agen Properti Pemula

Agen properti pemula biasanya akan membantu pelanggan dalam hal menjual, membeli atau sewa menyewa properti secara mandiri. Mereka hanya memiliki sedikit agen properti bahkan tidak ada sama sekali.

Jika dibandingkan dengan agen properti broker, tentunya tingkat profesionalitas mereka berbeda.

Namun, jika Anda ingin mendapat kemudahan jual-beli-sewa properti tanpa perlu mengeluarkan budget besar, maka agen properti pemula/mandiri adalah pilihan yang tepat.

savasa rumah

Kriteria Dalam Memilih Agen Properti Terbaik

Memilih agen properti yang terbaik dan terpercaya adalah langkah penting dalam proses jual beli properti. Dengan banyaknya pilihan agen properti, berikut beberapa kriteria dan tips yang dapat membantu Anda dalam menentukan pilihan yang tepat.

Pengalaman dan Jaringan yang Luas 

Pengalaman merupakan faktor utama dalam memilih agen properti. Seorang agen dengan pengalaman yang luas memiliki pengetahuan mendalam tentang pasar properti dan mampu memberikan saran terbaik untuk memenuhi kebutuhan Anda.

Selain itu, agen yang memiliki jaringan yang luas akan membuka lebih banyak pilihan properti untuk Anda.

Kredibilitas dan Reputasi

Kredibilitas dan reputasi agen properti juga harus dipertimbangkan. Anda dapat melakukan pengecekan terhadap review dan testimoni dari klien sebelumnya untuk menilai reputasi mereka.

Agen properti dengan reputasi baik biasanya lebih terpercaya dan mampu memberikan pelayanan yang lebih baik.

Layanan Pelanggan yang Baik

Layanan pelanggan yang baik menjadi kunci dalam menentukan agen properti yang terbaik. Agen properti yang baik akan selalu responsif dalam menjawab pertanyaan Anda, memberikan saran, dan membantu Anda selama proses jual beli properti.

Pastikan agen properti yang Anda pilih siap memberikan dukungan dan komunikasi yang baik.

Membandingkan Pilihan

Dalam memilih agen properti, Anda perlu membandingkan beberapa opsi. Carilah agen properti melalui berbagai sumber, baik online maupun offline, dan periksa ulasan serta jumlah properti yang telah berhasil mereka jual.

Selain itu, mintalah referensi dari keluarga atau teman yang telah berpengalaman dalam membeli atau menjual properti.

Spesialisasi dan Sertifikasi

Pastikan agen properti yang dipilih memiliki pengalaman dalam penjualan properti di area yang sesuai dengan kebutuhan Anda.

Perhatikan juga sertifikas mereka yang relevan dengan jenis properti yang Anda inginkan. Sertifikasi dapat menjadi indikator keahlian dan kompetensi agen properti.

Konsultasi dan Pertanyaan yang Tepat

Lakukan konsultasi intensif dengan agen properti yang Anda pertimbangkan. Diskusikan kebutuhan dan harapan Anda secara jelas. Selain itu, ajukan pertanyaan yang relevan untuk menentukan apakah agen properti tersebut sesuai dengan yang Anda harapkan.

Konsultasi yang baik dengan agen properti akan membantu Anda dalam mengambil keputusan yang tepat.

Rekam Jejak yang Kuat

Carilah agen properti yang memiliki rekam jejak yang kuat dan telah membantu berbagai macam klien. Keberhasilan agen properti dalam membantu transaksi properti sebelumnya dapat menjadi indikator kualitas pelayanan yang mereka berikan.

Dengan memahami kriteria dan tips ini, Anda dapat menemukan agen properti terbaik dan terpercaya di Indonesia. Ingatlah, pemilihan agen properti yang baik dapat memberikan dampak signifikan pada pengalaman dan hasil jual beli properti Anda.

Baca Juga: Cara Investasi Properti untuk Pemula: Tips, Trik dan Keuntungan

agen properti - ilustrasi transaksi

 

Fee Agen Properti

Jumlah pembagian fee bergantung pada beberapa faktor, mulai dari wilayah jual atau beli properti, sampai ketentuan khusus sesuai perjanjian komisi agen.

Namun, komisi dapat dinegosiasikan berdasarkan dari surat perjanjian kesepakatan, atau berdasarkan pengalaman para agen.

Sebagai contoh, Anda ini menjual tanah seluas 300 meter persegi dengan harga 300 juta. Harga tersebut belum termasuk biaya pembuatan dokumen sebesar 20 juta.

Standar pembagian komisi minimal sebesar 2,5%. Kita dapat mengonversi angka tersebut dengan rumus berikut: 

Fee = % (Hj - Bpd)

Keterangan: 

  • Fee = Jumlah pembagian
  • % = Standar persentase
  • Hj = Harga Jual Tanah
  • Bpd = Biaya pembuatan dokumen

Kita masukkan angka-angka di atas ke dalam rumus penghitungan fee agen properti.

  • Fee = 2,5% (300.000.000 - 20.000.000)
  • Fee = 2,5% (280.000.000)
  • Fee = 7.000.000

Jadi, fee yang harus Anda bayar adalah sebesar Rp.7.000.000. Namun, simulasi di atas hanya contoh dan perhitungan dapat berbeda pada masing-masing agen.

Kesimpulan

Itu dia pembahasan mengenai tips memilih agen properti terbaik dan terpercaya di Indonesia. Memilih agen properti yang sesuai dan relevan untuk kebutuhan jual beli dan sewa menyewa properti Anda sangatlah penting.

Jadi, encari sumber dan informasi terpercaya mengenai agen real estate terbaik serta layanan yang mereka tawarkan akan berguna sebagai referensi tambahan.

Nantinya, apa yang Anda inginkan  dapat dilakukan dengan cepat apabila memiliki agen properti terbaik dan terpercaya untuk membantu dalam mempercepat proses jual-beli dan sewa properti Anda.

savasa call me

virtual 360

Virtual 360

location savasa

Lokasi

whatsapp savasa

Whatsapp

brochure savasa

Brosur

telepon savasa

Telepon

Bantuan
virtual 360

Virtual 360

location savasa

Lokasi

whatsapp savasa

Whatsapp

brochure savasa

Brosur

telepon savasa

Telepon